Banyaknya berita yang beredar di zaman sekarang ini mengenai pencurian, keselamatan dan keamanan menjadi salah satu masalah yang penting untuk diperhatikan. Salah satu tindakan yang dapat dilakukan untuk memantau kondisi rumah dengan efektif yaitu dengan memasang CCTV.
Ada beberapa manfaat memasang CCTV di rumah yaitu dapat memantau kondisi rumah dari kejahuan (online), merekam kejadian dilingkungan rumah, dan dapat dijadikan salah satu bukti jika terjadi pencurian atau hal yang tidak diinginkan.
Sebelum memasang CCTV di rumah, Anda harus memastikan bahwa CCTV dipasang di tempat yang tepat untuk mendapatkan hasil yang maksimal dari penggunaannya.
Berikut terdapat 7 tata letak terbaik untuk memasang CCTV di rumah :
1. Area pintu masuk rumah
Pada umumnya, jalur utama sebelum masuk ke dalam rumah yaitu melewati teras atau pintu masuk. Kebanyakan tamu (pemilik rumah atau tidak) memasuki rumah melalui pintu depan. Oleh karena itu, sangat penting untuk memasang CCTV di wilayah teras atau pintu depan.
2. Pintu belakang
Semua pintu masuk ke rumah hrus memiliki sistem pengawasan CCTV. Bertujuan untuk memantau setiap orang yang mencoba memasuki rumah.
3. Jendela belakang
Dengan cara ini, CCTV akan berada di tempat yang tidak mencolok (tersembunyi). Jika terdapat seseorang mencoba berbuat hal yang tidak diinginkan, mereka tidak akan mengetahui keberadaan CCTV.
4. Bagian atas tangga
Jika rumah Anda memiliki beberapa tingkat, pasang CCTV nirkabel atau yang biasa di bagian atas tangga. Pasang di tempat di mana sebagian besar tingkat bawah terlihat agar mendapatkan rekaman ruang tamu, dapur, dan beberapa pintu masuk ruangan jika CCTV dipasang pada sudur yang benar di atas tangga.
Jika rumah Anda tidak ada lantai yang lebih tinggi, pasang CCTV di dekat langit-langit ruang tamu, pastikan bahwa tata letak CCTV dapat menangkap keseluruan sudut rumah.
5. Kamar tidur anak
Anak-anak menghadapi risiko yang besar dalam hal yang mengancam diri mereka. Jadi, pasang kamera CCTV terbaik di kamar tidur anak dan awasi selalu.
Anda kemudian dapat memantau anak dan kondisinya dari aplikasi pemantau.
6. Halaman belakang atau gerbang pagar belakang
Pasang CCTV pada langit-langit teras belakang rumah dengan menambahkan lampu sorot, sensor gerak serta kamera pengintai night vision untuk melindungi rumah bagian belakang pada malam hari juga.
7. Garasi
Jika rumah Anda memiliki garasi, ada baiknya juga meletakkan CCTV pada garasi rumah. Sebab, tempat tersebut kerap menjadi incaran pasa pencuri dikarenakan terdapat kendaraan yang sangar mudah untuk di curi.
Demikian tips tata letak pemasangan CCTV di rumah. Semoga artikel ini dapat membantu anda dalam pemasangan CCTV di rumah.
Anda memerlukan jasa pasang CCTV untuk rumah anda? Kami siap membantu. Anda bisa menghubungi nomer di bawah ini untuk konsultasi :